Buakaw Banchamek

174 m (570 ft 10+12 in)[1]Berat715 kg (1.576 pon; 112,6 st)DivisiFeatherweight
Lightweight
Welterweight
MiddleweightGayaMuay ThaiBertarung dariSurin, ThailandTimGimnasium Por. Pramuk (1997–2012)
Gimnasium Banchamek (2012–sekarang)PelatihLt. Teerawat YioyimTahun Aktif1990–sekarangKickboxing recordJumlah282Menang243K.O.74Kalah24Seri14Tanpa pertandingan1 Informasi lainUniversitasSarjana Administrasi Bisnis, Universitas Asumsi ThailandSiswa TerkemukaSuperbon Singha MawynnSituswww.banchamekgym.com
last updated on: 16 Juni 2017

Sombat Banchamek (Thai: สมบัติ บัญชาเมฆcode: th is deprecated , lahir 8 Mei 1982) alias Buakaw Banchamek (Thai: บัวขาว บัญชาเมฆcode: th is deprecated , Buakaw yang berarti "teratai putih") adalah petarung dan kickboxer Muay Thai profesional dari Thailand keturunan etnis Kuy dan Khon Isan, yang sebelumnya di bawah naungan Gimnasium Por. Pramuk, di Bangkok, Thailand,[2] dengan nama ring Buakaw Por. Pramuk.

Dikenal karena gaya bertarungnya yang sengit, Buakaw adalah mantan juara dua kali Gelanggang Omnoi, juara Toyota Marathon Gelanggang Lumpinee, mantan petarung peringkat #1 di Gelanggang Lumpinee, juara Kelas Bulu Thailand, dua kali juara K-1 World MAX dan Juara turnamen Thai Fight 2011 & 2012. Ia dianggap sebagai salah satu petarung Muay Thai terhebat sepanjang masa.[3][4]

Di luar karir Muay Thai-nya, Buakaw juga sempat bermain sepak bola profesional sebagai penyerang di Divisi Liga Regional 2 untuk RBAC F.C.. Selain itu, ia juga memulai karir seni peran dengan membintangi film aksi Yamada: The Samurai of Ayothaya (2010) dan Thong Dee Fun Khao (2017).

Referensi

  1. ^ "Buakaw Banchamek: 'The White Lotus' Muay Thai Legend - Muay Thai". 5 July 2023. 
  2. ^ Kittipong Thongsombat (2012-03-22). "Buakhao ready for defence". Bangkok Post. hlm. 12. 
  3. ^ "Muay Thai legends Buakaw and Saenchai scheduled to meet in bare-knuckle 'special rules' fight at BKFC event in March". 26 October 2022. 
  4. ^ "12 Best Muay Thai Fighters of All Time [UPDATED]". 21 January 2022.